Kamis, 16 April 2015

Bayi Panda Yang Imut


Lucu banget.... Jadi gemes saya... hehehe

Jumat, 03 April 2015

Coretan Seorang Suami

Tak seperti perempuan yang spontan dan lebih terbuka mengungkapkan isi hatinya saat sedih ataupun gembira, para suami lebih cenderung untuk diam, menanggapi banyak hal hanya dengan hanya sekedar tersenyum dan atau bersikap secukupnya.

Sifat tertutup yang kebanyakan dimiliki para suami juga membuat mereka hanya bisa membagi perasaan dengan orang terdekat dan dikasihi. Nah, saat mereka kehilangan orang terdekatnya itulah, mereka biasanya lebih merasa kesepian karena tak ada lagi teman untuk berbagi.

Bahkan lebih kesepian dibandingkan dengan para wanita. Istilah lelaki adalah mahluk jantan dan kuat menjadikan para suami itu memiliki kekuatan lebih untuk menyimpan rasa sakit hatinya walau bagaimanapun menyakitkan. Kebanyakan Orang melihat mereka akan tetap menjalankan aktivitas seperti biasanya, tanpa harus ekspresif menunjukkan raut wajah sedih atau kecewa.

Demikian halnya jika suami sedang menghadapi masalah. Kebanyakan dari mereka akan lebih memilih menyelesaikannya sendiri dan atau hanya dengan orang yang paling dipercayanya.

Dan ketika mereka harus bersedih, mereka akan memastikan dahulu bahwa tak ada satu orang pun yang tahu karena beliau beliau itu akan lebih memilih menangis diam-diam. Sebagian mungkin karena tak ingin dicap sebagai lelaki yang lemah.

Itulah kenapa suami jarang menunjukkan sensitivitasnya di depan orang banyak.
Hal ini sangat berbeda sekali dengan para istri yang terkadang bisa curhat dengan siapa saja dan di mana saja. Istilah lelaki adalah mahluk jantan dan kuat menjadikan para suami itu memiliki kekuatan lebih untuk menyimpan rasa sakit hatinya walau bagaimanapun menyakitkan.

Maka, bersyukurlah menjadi seorang istri dan wanita, karena semua orang akan memaklumi semua tangisan, curhatan, dan sikap ekspresif. Saat perempuan menghadapi masalah,dukungan pun datang dari sana-sini.

Hal ini akan sangat berbeda dengan para suami yang cenderung lebih suka menghadapinya sendiri.

Beliau beliau itu biasanya mempunyai jurus jitu dan akan lebih nyaman untuk mengobati kesedihan, seakan akan gaya tersebut mampu menunjukkan kepada dunia bahwa mereka baik-baik saja.

Sebagian dari para suami mungkin akan memilih teman untuk berbagi masalah mereka. Pernahkah anda mendengar bahwa bagi para lelaki, terutama yang belum berkeluarga, bahwa dunia mereka adalah saat bersama dengan teman temannya.

Hal ini mungkin saja akan tetap berlangsung saat para lelaki sudah menjadi suami. Jadi alangkah kurang pas jika mungkin anda memberikan pilihan kepada mereka untuk memilih antara anda atau teman-temannya. Sesekali memberikan rehat sejenak untuk mereka berkumpul dengan teman temannya adalah perlu.

Karena, dengan berkumpul dengan teman adalah salah satu cara yang paling ampuh untuk melupakan masalah dan mengembalikan semangat mereka setelah mungkin berada pada keadaan terpuruk.

Hal lain yang bisa membuat para suami terhibur adalah dengan melakukan kegiatan yang merupakan hobi mereka. Menurut penelitian, para lelaki dan hobi merupakan kesatuan yang tak dapat dipisahkan. Jika mereka suka main bola,otomotif atau apapun, mereka akan sangat berkeinginan untuk bisa mengisi waktu kosong yang biasa mereka habiskan bersama Anda.

Maka dari itu, berikan jeda untuk para suami agar merasakan kegembiraan dengan hobi dan kegiatan favoritnya. Hal ini juga sebagai penghargaan atas kerja keras mereka selama ini dalam menghabiskan waktu dan pikiran yang selalu terfokuskan untuk keluarga.

Kamis, 02 April 2015

Puisi Untuk Sang Bidadari

BARAKALLAH..
Segala pujian bagi ALlah telah memberikan anugerah kepadaku yaitu seorang isteri.
Yang memberikan perasaan tenteram dan nyaman di dalam hati.
Isteriku yang cantik dan sholeh …
Panggilan ini untuk dirimu wahai isteriku.
Bermulanya dari ikatan sah yang menghancur lumat keinginan syaitan iblis yang ingin membawa engkau dan dia ke kancah penzinaan yang dimurkai Allah.
Isteriku …
engkaulah yang membantu dalam urusan rumah tangga.
Yang mengemas rumah, membasuh pakaian.
Tempat diriku meluahkan perasaan apabila pusing.
Bila aku dalam keadaan amarah – Engkau mendiamkan diri menelan bulat apa yang ditegur.
Dan apabila suasana kembali aman, Engkau tetap tersenyum dan berkata dengan baik denganmu.
Isteriku …
Kau mengingatkanku apabila aku terlupa.
Sesekali aku bosan mendengar omelanmu, tetapi itu untuk kebaikanku juga Sebab tidak semua perkara aku akan ingat segalanya.
Isteriku …
Engkaulah wasilah yang menyambung zuriatku.
Membawa dalam rahimnya seorang anak dengan penuh sabar dan tabah walaupun payah.
Bertarung dengan nyawa untuk melahirkan penyejuk mata, lalu aku menyambutnya sebagai seorang ayah.
Isteriku …
Kau tetap juga meneruskan tugasmu sebagai seorang isteri setiap hari.
Air tanganmu yang ikhlas, menjamukan lauk pauk dan duduk bersama-sama untuk ku.
Isteriku …
Bukankah engkau yang selalu risau tentang diriku?
Pasti ditanya khabar di mana aku berada.
Lalu apabila khabarnya dibalas dengan jawapan yang menyenangkan hati.
Kau tersenyum lega.
Isteriku …
Sabarlah menerima teman yang menjadi suamimu ini yang tidak lepas dari kekhilafan.
Yang berusaha menjadi suami yang baik untukmu.
Terima kasih wahai ISTRIKU YANG Cantik dan Shalehah Semoga syurgalah tempat tinggalmu nanti…

Rabu, 01 April 2015

Kenangan Indah

Kangen euy ama si udin pletok satu itu... Sekarang personelnya sudah berubah hehehe. Tapi belum ada foto - foto nich, apakah nanti aku bernasib seperti si udin itu... hehehhe

Selasa, 31 Maret 2015

It's My New Live

     Akhirnya aku kembali corat coret diblog ini yang sudah sekian lama vakum... Dan aku kembali dengan kehidupan baru dimana sekarang aku sudah menemukan pendamping hidupku yang akan menemaniku dalam senang walaupun susah. Aku sangat bersyukur sekali telah menemukan seorang bidadari yang mau bersedia menemaniku di sisa hidupku yang fana ini. Hidupku sekarang jauh lebih bahagia dibandingkan sebelumnya karena kau bidadari hidupku. Tapi ada sesuatu yang mengganjal di hati ini, kapan aku bisa membahagiakan bidadariku itu.

     Jujur aku adalah orang yang plin plan dan sepertinya tidak punya tujuan, malas serta sering berangan - angan. Tapi dibalik itu semua aku punya tujuan hidup dimana tujuan itu adalah untuk membahagiakan sang bidadari hidupku. Entah bagaimana caranya tapi aku akan berusaha untuk itu.

     Disamping itu, aku juga punya dilema masalah pekerjaan. Dimana pekerjaan yang saat ini sangat nyaman sekali suasananya dan lagipula di tempat pekerjaanku saat inilah kutemukan bidadari hidupku. Tapi seiring waktu berjalan, sepertinya aku tidak bisa terus disini karena pendapatan yang ku terima tidak setimpal dengan pekerjaan yang ku kerjakan. Sudah di tawar di tempat lain dan sudah mencari referensi mengenai pendapatan IT di berbagai perusahaan. Dan memang ditempat kerja ku saat inilah pendapata ITnya kecil. Tapi aku masih bersyukur masih bisa bekerja dan bisa memberikan sedikit kebahagian ke bidadari hidupku ini.

 ---Tobe Continue

Senin, 27 Februari 2012

My 1st Anniversary

Kamis, 22 Desember 2011

SELAMAT HARI IBU..........